Booth Festival Imlek Jadi Ajang Narsis Peserta Pawai
Sebelum menuju ke dalam PSCC para peserta tak lupa terlebih dahulu narsis berfoto ria di booth Festival Imlek yang disediakan oleh pihak panitia.
Editor:
Kharisma Tri Saputra
SRIWIJAYA POST/ODI SAPUTRA
Satu kelompok pawai bernarsis ria di booth festival Imlek di PSCC Palembang, Sabtu (11/2/2017).
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG-- Setelah memulai start dari rumah dinas walikota di Kambang Iwak, menuju jalan Radial, dan jalan Pom IX Palembang para peserta pawai budaya Festival Imlek Indonesia (FII) akhirnya tiba di Palembang Sport Convention Centre (PSCC), Sabtu (11/2/2017).
Sebelum menuju ke dalam PSCC para peserta tak lupa terlebih dahulu narsis berfoto ria di booth Festival Imlek yang disediakan oleh pihak panitia.
Meski dalam keadaan lelah usai pawai berkeliling di jalan Raya, namun tak menyurutkan niat para peserta pawai budaya untuk bergembira dan diabadikan di dalam kamera. (Odi Aria/Sriwijaya Post)
