Liga Inggris
Juara Premier League Musim Lalu Kembali Telan Kekalahan Pahit dari Soton
Malang betul nasib Leicester City, baru saja digulung Chelsea di kandangnya, skuat asuhan Claudio Ranieri ini lagi-lagi dipermalukan.
PAUL ELLIS/AFP
Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, berharap klubnya mempertahankan sejumlah stafnya, termasuk pemandu bakat Steve Walsh, yang menemukan Riyad Mahrez, Jamie Vardy, dan N'Golo Kante.
TRIBUNSUMSEL.COM-Malang betul nasib Leicester City, baru saja digulung Chelsea di kandangnya, skuat asuhan Claudio Ranieri ini lagi-lagi dipermalukan.
The Foxes kalah saat bertandang ke markas Southampton dalam lanjutan Premier League musim ini di St. Mary's Stadium, Minggu (22/1/2017).
Sang juara bertahan kompetisi paling bergengsi di Inggris ini tidak mudah menjalani laga demi laga di musim 2016-2017.
Jamie Vardy dkk bakal menjadi penghuni zona degradasi bila tak kunjung meraih poin memasuki paruh kedua musim.
Sementara Southampton meraih kemenangan berkat gol yang dicetak James Ward-Prowse 26', Jay Rodriguez 39', dan Dusan Tadic 86'.
Raihan tiga angka tersebut sekaligus mengakhiri paceklik kemenangan dari enam laga beruntun liga domestik.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/claudio-ranieri_20160402_083244.jpg)