Breaking News

PS TNI Punya Tenaga Ekstra Saat Jamu SFC

Pemain muda binaan SFC ini sendiri memang baru saja lulus dari seleksi prajurit TNI dan akan melanjutkan pendidikan usai kompetisi TSC 2016 berakhir./

TRIBUNSUMSEL.COM/HARYANTO
Skuat Sriwijaya FC saat melakukan latihan. 

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Meski cukup kelelahan pasca menjamu Bhayangkara FC, Kamis (13/12/2016) kemarin, penggawa PS TNI mengaku tetap optimis dan siap meneruskan tren positif saat bertemu Sriwijaya FC, Kamis (15/12/2016) sore di stadion Wibawa Mukti Cikarang.

Walau akan menjamu tim yang punya posisi yang lebih baik di klasemen sementara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, namun skuat PS TNI mengaku punya semangat khusus jelang laga ini.

Hal ini disampaikan Chairul Hidayat, penggawa PS TNI saat sesi pre post match, Rabu (13/12) siang.

Menurutnya, rekan-rekannya sudah siap melakukan revans atas hasil buruk yang diraih pihaknya di putaran pertama lalu.

"Belakangan ini kami dalam tren yang menurun, namun menghadapi SFC tentu siapapun timnya pasti punya semangat tambahan. Mereka tim besar dan kami bertekad tidak ingin kembali kalah seperti putaran pertama lalu," ungkapnya.

Pernyataan sama juga dikatakan oleh Soeharto AD, arsitek PS TNI. Menurutnya, pihaknya sudah belajar banyak dari laga di Palembang yang saat itu berakhir dengan kemenangan telak 6-1 oleh Laskar Wong Kito.

Meski menyebut tidak akan memberikan pengawalan istimewa, namun pihaknya mengaku tetap mewaspadai pergerakan Alberto Goncalves yang berhasil menciptakan 4 gol di pertemuan pertama lalu.

"Beto sangat berbahaya dan sekarang pun menjadi top skor sementara di TSC 2016 ini, namun kami justru mewaspadai lini kedua mereka yang mengalirkan bola ke para penyerang seperti Beto. Yang jelas strategi sudah kami siapkan dan mereka tidak boleh seenaknya lagi mengontrol permainan seperti di putaran pertama lalu," pungkasnya.

Sementara itu, salah satu pemain SFC Andes Adinata mengaku jika mendapat kesempatan bermain maka menegaskan akan bermain sebaik mungkin dan tidak akan terganggu konsentrasinya.

Pemain muda binaan SFC ini sendiri memang baru saja lulus dari seleksi prajurit TNI dan akan melanjutkan pendidikan usai kompetisi TSC 2016 berakhir.

"Tanggal 21 nanti saya beserta 3 pemain SFC yang lain memang akan ke Bandung untuk mengikuti pendidikan lanjutan. Namun jika nanti mendapat kesempatan bermain, saya pasti akan memberikan yang terbaik untuk SFC walau sekarang sudah menjadi prajurit TNI," tegas eks kapten tim PON Sumsel ini.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved