Dybala Borong Gol Kemenangan 2-1 Juventus atas Udinese

Paulo Dybala memimpin Juventus menang tipis 2-1 atas tamunya, Udinese di giornata 8 Serie A Italia yang digelar di stadion Juventus

MARCO BERTORELLO/AFP
Paulo Dybala merayakan gol Juventus ke gawang Chievo Verona, pada lanjutan Serie A di Juventus Stadium, Sabtu waktu setempat atau Minggu (13/9/2015) dini hari WIB. 

TRIBUNSUMSEL.COM-Paulo Dybala memimpin Juventus menang tipis 2-1 atas tamunya, Udinese di giornata 8 Serie A Italia yang digelar di stadion Juventus, Minggu pagi waktu Indonesia.

Penyerang Argentina itu memborong dua gol Juventus yang di laga itu tertinggal dulu di menit 30 lewat Jakub Jankto.

Dybala menyamakan skor di menit 42 lewat tendangan bebas yang tak mampu ditahan kiper Udinese, Orestis Karnezis.

Menit 51, dia mencetak gol malam itu, juga lewat bola mati.

Jika gol pertama lewat tendangan bebas, gol kedua dia hasilkan dari titik putih.

Penalti diberikan setelah Alex Sandro dilanggar Rodrigo de Paul di dalam kotak.

Berkat kemenangan tersebut tim besutan Massimiliano Allegri makin kokoh di puncak klasemen dengan raihan 21 poin, sementara Udinese (7) melorot ke peringkat 17.(*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved