Jorge Lorenzo Juara GP Italia, Valentino Rossi Gagal Total
Lorenzo terlibat persaingan sengit dengan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez di lap terakhir. Kedua pebalap itu saling menyalip di beberapa tikungan.
Laporan Wartawan SuperBall.id, Aidina Fitra
TRIBUNSUMSEL.COM - Pebalap Yamaha Movistar Jorge Lorenzo berhasil menjuarai MotoGP Italia 2016.
Lorenzo terlibat persaingan sengit dengan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez di lap terakhir.
Kedua pebalap itu saling menyalip di beberapa tikungan.
Tikungan terakhir Marquez berhasil menempati posisi pertama.
Tapi Lorezo takp patah arang sebelum Marquez melewati garis finish.
Lorenzo langsung membututi Marquez setelah tikungan terakhir.
sampai di jalur lurus, Lorenzo yang berjarak beberapa detik mengambil lajur kiri Marquez.
Manambah kecepatan, Lorenzo akhirnya berhasil melewati garis finish lebih dulu dari Marquez.
Sementara itu Valentino Rossi harus rela tak meraih posisi karena engine motor yang rusak.
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi kembali ke garasi setelah motornya mengalami kerusakan di sirkuit Mugello.
Rossi terlihat menundukkan kepala saat kembali ke garasi dengan ditemani rekannya di Yamaha.
Saat kembali, Rossi enggan melepas helmnya dan berjalan saja tanpa menghiraukan kamera.
Dibelakang Rossi terdapat kru-kru Yamaha yang terlihat mengikutinya.
Rossi mengalami masalah teknik ketika sedang bertarung sengit dengan Lorenzo saat balapan menyisakan 15 lap.
