Dilirik Saat Diskon dan Ditingalkan Saat Harga Normal
Apalagi sekarang ini banyak gerai elektronik yang sering memberikan diskon-diskon khusus saat weekend.
Penulis: Linda Trisnawati | Editor: M. Syah Beni
Laporan wartawan TribunSumsel.com/LINDA TRISNAWATI
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Kebutuhan akan barang-barang elektronik bagi sebagian masyarakat modern sudah menjadi prioritas utama. Mulai dari televisi, mesin cuci, AC, laptop, kamera dan berbagai produk elektronik lainnya sebagai pendukung.
Untuk memenuhi kebutuhan tersebut tentunya mereka akan mencari harga yang terbaik, mulai dari tawar menawar dari satu toko ke toko yang lain, hingga berburu diskon yang ada di mal-mal.
Triyulia (27) ibu mudah yang sedang melihat-lihat pameran produk elektronik Panasonic yang ada di Atrium Palembang Square (PS) Mall, Jumat (5/2) mengatakan, kalau untuk membeli produk elektronik sebenarnya lebih enak cari di mall pada saat diskon. Produk elektronik di mal dilirik saat diskon dan ditingalkan saat harga normal.
"Kalau saya suka beli produk elektronik di mal, pada saat diskon. Selain ngk harus ribet ke pasar, harganya juga murah. Apalagi sekarang ini banyak gerai elektronik yang sering memberikan diskon-diskon khusus saat weekend. Hal tersebut sangat membantu kita, karena kalau belanja di mal harga sudah tertera, sedangkan kalau belanja di pasar kalau kita ngk bisa nawar bisa-bisa rugi kemahalan," ujarnya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Yanti (30) yang mengatakan, kalau beli produk elektronik itu tergantung kebutuhan, kalau pas lagi butuh di mal ada diskon enak beli di mal, karena lebih mudah dan nyaman. Namun kalau di mal ngk diskon lebih baik beli di toko-toko yang ada di pasar.
"Untuk di mal harga tidak bisa ditawar, sedangkan kalau di toko bisa ditawar dengan syarat harus pintar-pintar menawar. Kalau tidak pintar menawar mendingan beli di mal saja, atau bisa juga lihat harga di mal dan cari di pasar dengan patokan harus menawar dari harga yang ada di mal, sehingga dengan begitu kita tidak dimainkan harga toko," ujarnya.
Sementara itu Promotor Panasonic, Avin saat di Amazingly Panasonic yang ada di Atrium PS Mal mengatakan, meskipun kabar yang beredar pabrik Panasonic berhenti beroperasi di Indonesia, namun penjualan produk ini masih tetap normal.
"Bahkan saat ini kita mengelar pameran semua elektronik Panasonic dengan hargan terjangkau di Atrium PS Mall hingga 7 Februari 2016. Berbagai acara kami adakan disini seperti cooking experience, free gift untuk pembuatan member Panasonic dan free gift untuk yang membeli produk elektronik di sini," ujarnya.
Saat pameran tersebut TV LED 32 inch hanya dijual seharga Rp 2,550,000 dari harga normal Rp 2,8 juta. Kemudian mesin cuci tujuh kg dengan harga spesial Rp 1,650,000, Vacum cliner Rp 894 ribu dan lain-lain.
Selain itu ada produk yang terbaru yang juga diberikan harga spesial seperti rice cooker digital dengan timer, sehingga memasakpun jadi mudah dan tahu kalau sudah masak. Produk ini bisa digunakan untuk memasak nasi maupun makanan. Dengan menggunkan teknologi tujuh lapisan dengan finishing berlian Jepang berkapasitas 1,8 liter dari harga Rp 6,6 juta menjadi Rp 5,7 juta.
Ada juga produk breadmaker yang memudahkan untuk membuat kue. Dengan timer yang mencapai 13 jam sehingga lebih praktis membuat kue. Untuk kecepatanya dua speed + pulse dan dilindungi dengan pelindung panas. Harga yang ditawarkan Rp 3,150,000 dari harga normal Rp 3,3 jutaan.
Sementara itu di Electronic City Palembang Icon Mall juga mengadakan promo Hot Deal Get it Now dan Smart Life Greater Prosperty. Penawaran menarik tersebut hingga 11 Februari 2016.
Untuk Hot Deal Get it Now promo yang ditawarkan yaitu TV LED Full HD produk Panasonic da LG dari harga normal Rp 8,999,000 menjadi Rp 6,999,000 dan lain-lain.
"Kalau untuk penjualan produk promo ini bisa sampai kehabisan barang. Karena untuk promo biasanya stok tidak banyak, sehingga banyak yang berminat. Kalau untuk produk-produk yang harga normal penjualanya masih normal," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/pameran-panasonic_20160205_191040.jpg)