Ronaldo Membuat Pepe Semakin Tangguh

Diakui Pepe, latihan intens bersama Ronaldo membuat dirinya semakin tangguh. Ia merasa lebih siap menghadapi striker sehebat apapun.

TRIBUNSUMSEL.COM, MADRID - Pepe merasa beruntung berada satu tim dengan Cristiano Ronaldo. Lantaran sering berlatih bareng CR7, ia mengaku terus merasakan perkembangan sebagai bek.

Sudah cukup lama Pepe bekerjasama dengan Ronaldo. Selain bermain bersama di Real Madrid, mereka berdua juga bahu-membahu di timnas Portugal.

Diakui Pepe, latihan intens bersama Ronaldo membuat dirinya semakin tangguh. Ia merasa lebih siap menghadapi striker sehebat apapun.

"Saya beruntung bisa berlatih bersama pemain terhebat setiap hari," tutur Pepe seperti dikutip Marca.

"Melawan Cristiano dalam sesi latihan membuat saya selalu siap menghadapi para lawan. Dia pemain hebat," kata eks palang pintu Porto itu.

Perpaduan Ronaldo dan Pepe menghasilkan sederet gelar bergengsi buat Madrid. Selain masing-masing dua titel La Liga dan Copa del Rey, mereka juga membuahkan satu mahkota juara Liga Champions dan Piala Dunia Klub. (JUARA.NET)

Sumber: Kompas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved