KPU OKUT Cerdaskan Pemilih Pemula
Kita memberikan materi mengenai bagaimana cara melakukan pencoblosan, suara sah dan tidak sah.
SRIPOKU.COM/EVAN HENDRA
Ratusan siswa Sekolah Menengah Atas saat mendengarkan penjelasan mengenai kecerdasan pemilih.
TRIBUNSUMSEL.COM, MARTAPURA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) OKU Timur sejak dua hari terakhir melaksanakan pilot project pendidikan terhadap pemilih pemula dan anak-anak SD sebagai ajang sosialisasi dalam pembelajaran berdemokrasi terhadap anak-anak sekolah.
"Kita memberikan materi mengenai bagaimana cara melakukan pencoblosan, suara sah dan tidak sah. Untuk memantapkannya kita langsung melakukan sosialisasi berupa pemilihan ketua OSIS agar siswa benar-benar memahami mekanisme dalam pemilihan," ungkap Ketua KPU melalui Divisi Sosialisasi dan Hukum Aldi Andriansyah Kamis (17/12/2015). (Evan Hendra)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/sma_20151217_112734.jpg)