Chelsea Ditemukan Tewas Membeku

Mesin terapi, yang menjadi alternatif dari terapi air dingin, dalam aturannya tidak boleh digunakan selama lebih dari tiga menit karena suhunya sangat

Mirror
Chelsea Ake 

TRIBUNSUMSEL.COM - Seorang manajer salon kecantikan ditemukan tewas dalam keadaan membeku setelah tak sengaja terkunci di dalam sebuah mesin cyrochamber atau mesin perawatan tubuh bersuhu dingin. Perempuan malang tersebut meregang nyawa setelah terkunci selama 10 jam pada suhu minus 150 derajat Celcius.

Jenazah Chelsea Ake, (24), sang manajer Salon Rejuvenice, di Henderson, Nevada, AS, ditemukan oleh karyawannya.

Lansiran NBC, seperti dikutip Dailymail, insiden ini terjadi karena kesalahan pengoperasian cyrochamber tersebut.

Hasil penyelidikan awal menyebutkan, Chelsea mengoperasikan alat tersebut tanpa bantuan orang lain.

Otoritas terkait menduga, Chelsea berada di dalam mesin tersebut selama kurang lebih 10 jam.

Terapi dengan cyrochamber atau yang lebih dikenal dengan nama cyrotherapy merupakan terapi medis dengan menggunakan suhu rendah.

Biasanya, alat ini digunakan untuk melakukan terapi terhadap cedera tubuh dan biasa dipakai para atlet yang mengalami cedera otot.

Umumnya, terapi dengan cyrochamber hanya memerlukan waktu tiga hingga empat menit.

Chelsea diyakini telah kehabisan napas saat menggunakan cryochamber di Salon Rejuvenice di Henderson, Nevada, Amerika Serikat.

Rekan-rekannya menemukan Chelsea telah tewas setelah dia terjebak dalam cryochamber selama kurang lebih sepuluh jam.

Mesin terapi, yang menjadi alternatif dari terapi air dingin, dalam aturannya tidak boleh digunakan selama lebih dari tiga menit karena suhunya sangat rendah.

Penyidik di kepolisian memutuskan kematian Chelsea sebagai akibat kelalaian operator.

"Saya tahu dia sendiri yang menutup ruang itu, dan kemudian menjalankannya dan tampaknya lupa untuk mematikannya. Dia adalah teman terbaik saya, dan saya akan merindukannya," kata teman Chelsea, Shae-Lynn Bee kepada NBC, dikutip Dream dari Metro.co.uk, Senin 26 Oktober 2015.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved