Lebaran Pertama Tak Bersama Keluarga

Profesinya sebagai polisi wanita (polwan) belum mengijinkannya untuk berkumpul dengan keluarga disaat hari lebaran kali ini.

SLAMET TEGUH RAHAYU
Bripda Oka Prima 

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Slamet Teguh Rahayu

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Dikala orang-orang tengah menikmati hari raya idul fitri 1436 H dengan berkumpul dan bersilaturahmi bersama anggota keluarga. Gadis cantik kelahiran 6 Oktober 1995 ini malah sibuk dengan tugasnya mengabdi kepada bangsa dan negara.

Profesinya sebagai polisi wanita (polwan) belum mengijinkannya untuk berkumpul dengan keluarga disaat hari lebaran kali ini. Tentu saja, hal itu membuat hati Bripda Oka Prima yang bertugas di jajaran kepolisian Polsek Sukarami Palembang ini sedih, apalagi lebaran kali ini ialah pertama kali ia harus merayakan hari lebaran bersama anggota keluarga.

Namun menurut perempuan yang mengaku masih jomblo ini, demi pengabdiannya kepada bangsa dan negara, ia tak terlalu memusingkan hal itu.

"Tetep terima sajalah, padamu negerilah," ujarnya sembari tersenyum saat dibincangi Tribun Sumsel, Rabu (22/7/2015).

Oka sapaan akrabnya mengaku, disaat hari lebaran pertama yang harus harus menjalankan tugas dikediamaan dinas Kapolresta Palembang, Kombes Pol Tjahyono Prawoto. Dihari kedua, Oka masih harus bertugas mengisi siaran reporter arus lalulintas di Samsat.

"Cuma saat lebaran ke tiga libur, besoknya sudah dinas lagi," ujar alumni SMA Negeri 18 Palembang ini.

Okapun bercerita keluh kesahnya saat menjalani lebaran tak bersama keluarganya. Menurutnya, saat lebaran ia sudah harus keluar rumah pada pukul 05.00 WIB dan pulang pada sore harinya. Setelah pulang itulah, ia baru bersalaman sembari meminta maaf dengan keluarga dan kedua orang tuanya.

"Salat Iednya saja dijalan di masjid Taqwa KI, tidak dimasjid komplek rumah. Salaman sama orang tua saja sore. Untung orang tua ngerti dan mendukung akan tugas saya ini," jelas warga Jalan Komplek Puri Sejahtera 2 Blok L no 5 Kelurahan Talang Betutu Kecamatan sukarami ini.

Oka mengatakan bila masih diberi kesempatan, lebaran tahun depan ia berharap agar bisa berlebaran bareng dengan keluarganya. Namun bila memang disibukkan dengan tugas menjadi seorang anggota kepolisian ia akan tetap menerimanya.

"Ya tetap terima, setidaknya bersyukur masih diberi kesempatan ketemu dengan hari lebaran lagi," harapnya.

Tags
Polwan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved