Dewi Soekarno Bangga Mengendarai Mobil No.2

"Kalau suami saya Presiden Soekarno pakai mobil dengan plat nomor satu, saya pakai No.2," paparnya saat pembukaan pameran mobil antik di Museum Glion,

Daily Sports/Richard Susilo
Dewi Soekarno (kiri) bersama aktris dan selebriti Mika Mifune (kanan), putri aktor terkenal Toshiro Mifune yang sering bermain sebagai Samurai. 

TRIBUNSUMSEL.COM, TOKYO - Ratna Sari Dewi Soekarno (75) yang biasa dipanggil Dewi Fujin (nama asli Naoko Nemoto) istri mantan Presiden Soekarno, ternyata merasa bangga sempat mengendarai mobil Impala warna putih (Chevrolet) yang diterimanya dari Soekarno.

"Kalau suami saya Presiden Soekarno pakai mobil dengan plat nomor satu, saya pakai No.2," paparnya saat pembukaan pameran mobil antik di Museum Glion, Osaka bersama Mika Mifune (32), aktris dan selebriti, puteri Toshiro Mifune yang sangat terkenal sebagai pemain film Samurai di Jepang.

Dewi menceritakan untuk pertama kalinya dan hadiah yang telah diterimanya dari Soekarno mobil itu Impala putih (Chevrolet) pada tahun 1961, dengan plat nomor 2. Sedangkan Presiden Soekarno menggunakan pelat nomor satu.

Saat berada di Paris pun tahun 1970-an, Dewi sempat memakai mobil Silver Shadow (Rolls-Royce) untuk pergi ke pesta. Demikian pula untuk ke pesta sosial sempat bangga juga naik mobil phantom V di Paris, tambahnya.

Sementara Mika sendiri meng ingat bahwa garasi rumahnya di masa kecil diisi dengan mobil klasik, lalu dipakai untuk mengirimkannya ke sekolah menggunakan Rolls-Royce.

"Kalau cerita masa lalu wah banyak sekali yang menarik diceritakan tak akan habis-habisnya cerita kenangan itu," papar Dewi lagi kepada hadirin yang datang saat Pembukaan Pameran Mobil Klasik tersebut.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved