Dapat Gareth Bale jadi Target Manchester United Musim Depan
Manchester United dikabarkan tak main-main dengan rencana mereka memboyong Gareth Bale.
TRIBUNSUMSEL.COM, MANCHESTER - Manchester United dikabarkan tak main-main dengan rencana mereka memboyong Gareth Bale.
Manajer Louis van Gaal diklaim bakal mendaratkan Bale ke Old Trafford pada musim panas ini.
Menurut laporan Manchester Evening News, keinginan Louis van Gaal untuk mendatangkan Gareth Bale mendapat dukungan dari direksi klub.
Wakil ketua MU, Ed Woodward, disebut akan mewujudkan keinginan Van Gaal mendatangkan Bale pada bursa transfer nanti.
Kehadiran Bale nantinya diharapkan bisa mengembalikan kejayaan klub. Sebab, Van Gaal saat ini sedang mencari tipikal pemain kelas dunia di lini pertahanan dan lini penyerangan.
Sosok Bale sebenarnya sudah sejak lama diincar Setan Merah. Mereka sebelumnya sempat berusaha memboyong Bale ketika masih berseragam Tottenham Hotspur pada 2013 silam.
Namun, pemain Wales lebih memilih untuk menerima pinangan Real Madrid. Meski demikian, United tak patah arang dan masih menaruh minat pada pemain yang sukses mengantarkan Madrid menjadi juara Liga Champion itu.
