Herpes Ternyata Bisa Menular Lewat Udara

Penyakit herpes disebabkan oleh virus. Virus varicella zoster namanya. Ada dua macam herpes, herpes zoster dan herpes simplek.

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Maria Asrining Pinanti

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Penyakit herpes disebabkan oleh virus. Virus varicella zoster namanya. Ada dua macam herpes, herpes zoster dan herpes simplek.

"Kalau herpes simplek ada tipe satu dan tipe dua," kata dr Indah Permata Sari SpKK, di Klinik Adhitia, Senin (22/12/2014).

Herpes zoster, merupakan lanjutan dari virus cacar. "Biasanya terjadi pada orang-orang yang kena cacar. Namun gejalanya berbeda," kata dr Indah. Jika cacar terjadi pada seluruh tubuh, lain halnya dengan herpes zoster yang hanya terjadi pada satu area saraf saja.

"Kalau di muka, ya hanya kanan saja atau kiri saja. Tidak semuanya," ujarnya.

Gejalanya antara lain jika seseorang sudah terkena cacar, maka virus itu akan diam di satu sel saraf. Gejala lainnya demam, lesu, nafsu makan berkurang, capai, dan pegal.

Herpes zoster ditularkan melalui cairan ludah pasien. Lalu udara membawa virus-virus tersebut. Jika daya tahan tubuh seseorang sedang tidak baik, dan virus masuk. Maka, herpes zosterpun akan ditularkan.

Tags
HERPES
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved