Lahan Musi 4 Sudah Dipatok
Pekan lalu Dinas PUBM dan PSDA bersama tim terkait sudah melakukan pematokan lahan yang bakal dibangun jembatan Musi 4.
Penulis: Hartati |
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Hartati
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Rencana pembagunan jembatan Musi 4 mulai menemukan titik terang.
Pekan lalu Dinas PUBM dan PSDA bersama tim terkait sudah melakukan pematokan lahan yang bakal dibangun jembatan Musi 4.
"Sesuai desainnya lahan yang bakal digunakan untuk pembangunan Musi 4 sudah kita pasang patok di kawasan seberang ilir dan ulu, tinggal menunggu pendataan saja ," ujar Kadis PUBM dan PSDA Palembang Darma Budhy pada Tribunsumsel.com di Palembang, Selasa (16/12/2014).