Universitas PGRI Palembang Buka Dua Prodi Program S3

Universitas PGRI Palembang bekerjasama dengan Universitas Negeri Jakarta membuka Program Strata III (S3) untuk Program Studi (Prodi)

Penulis: Sri Hidayatun | Editor: Kharisma Tri Saputra

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Sri Hidayatun

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Universitas PGRI Palembang bekerjasama dengan Universitas Negeri Jakarta membuka Program Strata III (S3) untuk Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Ilmu Manajemen.

Rektor UNJ Prof Dr H Djaali mengatakan kerjasama tersebut dilakukan untuk mempermudahkan para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan kuliahnya ke jenjang strata III atau S3.

"Akhirnya diizinkan oleh Direktorat Jenderal (Dirjen) Pendidikan Tinggi (Dikti) untuk bekerjasama dengan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) membuka Program S3 dengan memberikan pembinaan kepada PTS tersebut selama 3 tahun," ujarnya disela-sela acara Mou, Kamis (25/9/2014).

Ia mengatakan pihaknya hanya bertugas membina agar tiga tahun menyelenggarakan Program S3 secara mandiri."Dalam hal ini UNJ membina program S3 yang ada di Universitas PGRI Palembang," ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved