Kisah Cinta Gianluigi Buffon Masuk Bursa Taruhan

Musim liburan pemain sepak bola sudah usai. Tapi liburan kiper Timnas Italia yang membela Juventus, Gianluigi Buffon, masih jadi pembicaraan.

TRIBUNSUMSEL.COM - Musim liburan pemain sepak bola sudah usai. Tapi liburan kiper Timnas Italia yang membela Juventus, Gianluigi Buffon, masih jadi pembicaraan.

Itu tidak lain karena untuk kali pertama Buffon berlibur bersama sang kekasih, Ilaria D'Amico yang berprofesi sebagai presenter televisi SkySport Italia. Kehadiran D'Amico berdampak pada bubarnya keluarga Buffon dengan sang istri, Alena Seredova yang telah dikaruniai dua anak.

Pengadilan Italia merampungkan persidangan cerai Buffon-Alena Mei lalu, sebelum Buffon terbang ke Brasil untuk memperkuat Timnas Italia di ajang Piala Dunia, tanpa Alena dan kedua anaknya. Padahal, jauh-jauh hari, Alena sudah merencanakan liburan ke Brasil bersama Buffon.

Dari Brasil, Buffon-D'Amico berlibur di sebuah pantai di Yunani. Liburan ini menghiasi media gosip di Italia, dan belakangan juga media di Inggris. Artinya, media Inggris juga gencar memberitakan kehidupan personal kiper terbaik Italia tersebut. Bahkan belakangan, kisah asmara Buffon-D'Amico masuk bursa taruhan di sejumlah tabloid kuning terbitan Inggris.

Salah satu bursa taruhan memberikan perkiraan bahwa tahun 2015, Buffon-D'Amico akan dikaruniai anak. Ini pun disertai angka 2,28 poin. Untuk hal sebaliknya (tidak punya anak), angka atau skornya 1,53 poin.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved