Hadapi Argentina, Timnas U-21 Akan Pakai Strategi Bertahan

Menghadapi Argentina di laga ketiga Cotif Tournament, pelatih Timnas U21 Rudy William Keltjes menjelaskan dirinya hanya berharap anak asuhnya

TRIBUNSUMSEL.COM/HARYANTO
Timnas U-21 saat menerima arahan dari pelatih Rudy Wiliam Keltjes 

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Haryanto

TRIBUNSUMSEL.COM, SPANYOL - Menghadapi Argentina di laga ketiga Cotif Tournament, pelatih Timnas U-21 Rudy William Keltjes menjelaskan dirinya hanya berharap anak asuhnya mampu meningkatkan kualitas permainan serta mengurangi kesalahan di daerah sendiri.

"Musuh terbesar kami adalah melawan diri sendiri. Meski persiapan sangat singkat namun saya percaya mereka mampu berbuat lebih dari 2 pertandingan yang sudah dimainkan sebelumnya," ungkap Rudy.

Dirinya berharap Zalnando dkk mampu keluar dari rasa tegang dan menikmati pertandingan. "Tapi sebenarnya ini juga masalah hampir seluruh pemain muda di Indonesia, saat di Indonesia dan bermain dengan lawan dari bangsa sendiri mereka bisa stabil. Tapi ketika harus ke luar negeri semuanya hilang," ujar eks pemain Niac Mitra ini.

Dalam laga melawan Argentina, dirinya pun kembali akan menerapkan strategi bertahan untuk menyerang yang memang sudah dipersiapkannya sejak memulai TC di tanah air.

"Di laga pertama kami bermain terbuka dan hasilnya gawang timnas kebobolan cukup banyak. Sementara di laga kedua ada peningkatan namun dari sisi penguasaan bola kita sangat lemah," tambahnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved