Rio Ferdinand Menolak Madrid dan Barcelona
Tetapi pemain berusia 35 tahun ini menolak karena ingin tetap berkiprah di Premier League.
TRIBUNSUMSEL.COM - Mantan pemain belakang Manchester United, Rio Ferdinand, mengklaim dirinya sempat menjadi incaran dua klub elite Spanyol, Real Madrid dan Barcelona. Tetapi pemain berusia 35 tahun ini menolak karena ingin tetap berkiprah di Premier League.
Ferdinand meninggalkan Old Trafford pada bursa transfer musim panas ini setelah kontraknya habis dan tidak diperpanjang. Mantan pemain internasional Inggris ini memutuskan untuk pindah ke klub Premier League lainnya, Queen Park Rangers, yang baru promosi setelah musim lalu terdegradasi.
Meski sudah berusia senja untuk ukuran pemain bola profesional, pesona Ferdinand tetap menarik perhatian Madrid dan Barcelona. Meski memiliki kesempatan bermain di Liga Champions pada musim ini, tetapi Ferdinand memutuskan untuk tetap di Inggris.
"Saya berbicara kepada Roma dan juga ada ketertarikan dari Real Madrid dan Barcelona," ujar Ferdinand kepada Daily Express.
"Namun ketika saya di Manchester United dan ada ketertarikan dari klub-klub lain, saya memenangi segalanya di Manchester United. Jadi, kepalaku tak pernah menoleh untuk pergi ke tempat lain."
"Anda katakan kepada seseorang dari Manchester United atau sebuah tim yang memenangi sesuatu bahwa mereka bisa pergi ke luar negeri, maka anda sulit mendapatkan mereka ke sana."
"Jika Gareth Bale pernah berada di Manchester United dan memenangi banyak trofi maka dia tidak akan pergi ke Real Madrid. Saya tidak tertarik untuk pindah ke tempat lain."