Liputan Mudik Bareng Isuzu
Truck Seruduk Rumah Sumi
Dugaan terjadi kecelakaan tunggal yang menimpa supir truck bermuatan semen mengatuk saat mengemudi di malam hari sekitar pukul 21.30.
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Belum ada titik temu ganti rugi kecelakaan tunggal yang terjadi tanggal 4 bulan lalu, mobil truk Isuzu Nomor Polisi (Nopol) BE 9041 WC menyeruduk satu unit rumah di Desa Leca Kec Lubai Ulu Kabupaten Muara Enim.
Dugaan terjadi kecelakaan tunggal yang menimpa supir truck bermuatan semen mengatuk saat mengemudi di malam hari sekitar pukul 21.30.
Saat ditemui Tim Road Show Astra Isuzu Tribun Sumsel dan Sripo Sumi pemilik rumah mengaku truck terseruduk rumah Sumi tanggal 11 Maret 2014 lalu, ketika terjadi kecelakaan keluarga sedang tidak ada di rumah melain ke tempat hajatan.
Beruntung kejadian tersebut tidak ada menelan korban jiwa hanya mengalami kerugian materi yang dialami supir truck dan pemilik rumah.
"Kami minta ganti rugi perbaikan rumah Rp 15 juta, pihak pemilik setuju, namun saat hendak evakuasi truck pemilik truck membayar Rp 5 juta, selebih menyusul di situ lah keluarga kami tidak setuju, kami minta bayar lunas," ujar Sumi ketika ditemui Tribun di kediamnya, Rabu (23/7/2014)