Breaking News

Pilpres 2014

Jokowi Blusukan ke Markas Slank, Usai Mencoblos

Usai menggunakan hak pilihnya, bakal calon presiden Joko Widodo melakukan "blesukan" ke markas Slank di Jalan Potlot III no 14, Rabu (9/7/2014).

TRIBUNNEWS.COM/DANIEL NGANTUNG
Usai menggunakan hak pilihnya, bakal calon presiden Joko Widodo melakukan blusukan ke markas Slank di Jalan Potlot III no 14, Rabu (9/7/2014). 

TRIBUNSUMSEL.COM, JAKARTA - Usai menggunakan hak pilihnya, bakal calon presiden Joko Widodo melakukan "blesukan" ke markas Slank di Jalan Potlot III no 14, Rabu (9/7/2014).

Jokowi hadir sekitar pukul 11.30, ditemani sang istri.

Kehadirannya sepertinya tidak direncanakan karena beberapa personel Slank dan kerabat yang sedang "mangkal" di Potlot usai mencoblos tampak kaget.

"Loh kan katanya pada ngumpul di sini. Jadi saya ke sini," ujar Jokowi yang datang dengan gaya berbusana khasnya, kemeja kotak-kotak, celana panjang, dan sneakers.

Jokowi langsung disambut Kaka, Bimbim, Abdee, dan Bunda Ifet.

Dalam pertemuan yang berlangsung singkat, sekitar 15 menit itu, Jokowi dan tuan rumah berbincang soal polling, konser Salam 2 Jari, dan pengalaman Jokowi saat menjalankan umrah.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved