Pilkada Banyuasin

Pasca Putusan MK, Pangkalan Balai Sepi

Kemarin-kemarin saya mendengar akan ada demo kalau mereka kalah, mudah-mudahan tidak ada demo yang anarkis.

TRIBUNSUMSEL.COM, BANYUASIN - Pasca putusan Mahkamah Konstitusi yang menolak gugatan 5 pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin Senin malam, situasi dan kondisi di Banyuasin terutama di kota Pangkalan Balai masih seperti hari biasanya.

Pantauan Tribunsumsel.com, Selasa (9/7/2013) tempat objek alat vital seperti, SPBU, Bank dan sebagiannya tidak dijaga polisi, aktifitas di tempat-tempat itu masih melakukan kegiatannya.

Kecemasan dari warga pun mulai timbul, seperti yang dikatakan oleh Hayani (35) pemilik toko sembako ini menjelaskan, akan khawatirnya terjadi aksi demo besar-besaran dari kandidat yang kalah.

"Kemarin-kemarin saya mendengar akan ada demo kalau mereka kalah, mudah-mudahan tidak ada demo yang anarkis, karena bisa mengganggu kegiatan jual beli saya," risaunya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved