Copa del Rey
Cordoba 0 vs Barcelona 2: Messi Lagi, Lagi-lagi Messi
Pada laga ini, Lionel Messi menambahkan torehan golnya sebanyak dua buah. Sehingga dia telah mencetak 88 gol pada tahun ini.
Pertandingan berjalan cenderung berat sebelah. Barcelona sangat nyaman menguasai pertandingan dan membuat banyak peluang. Namun Cordoba juga beberapa kali berhasil menembus lini belakang Barcelona lewat serangan balik cepat.
Messi berhasil membuka keunggulan pada menit ke-11. Berawal dari assist David Villa, sang pemain mencetak gol ke-87 tahun ini lewat sepakan terarahnya. Barcelona unggul 1-0. Cordoba sempat mencetak gol lewat salah satu strikernya. Namun, wasit menganggap gol tersebut offside. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0.
Babak kedua berjalan sama saja. Malah El Barca tambah nyaman dan Cordoba hampir tidak membuat satu pun peluang. Messi berhasil menutup kemenangan ini lewat tendangan kerasnya ke sudut gawang Cordoba pada menit ke-74. Barcelona pun menang 2-0 pada laga ini.