Piala Liga Inggris

Preview: Bradford vs Arsenal, Demi Trofi

TRIBUNSUMSEL.COM - Piala Liga Inggris atau yang musim ini disebut Capital One Cup

zoom-inlihat foto Preview: Bradford vs Arsenal, Demi Trofi
AFP
Oliver Giroud
TRIBUNSUMSEL.COM - Piala Liga Inggris atau yang musim ini disebut Capital One Cup manggung lagi tengah pekan ini, Bradford City menjamu Arsenal.

Partai ini merupakan babak perempat final, siapa yang dini hari nanti menang akan maju ke semifinal. Di atas kertas The Gunners lebih favorit ketimbang pemilik Coral Windows Stadium ini.

Rabu (12/12) Arsene Wenger diprediksi akan menurunkan sejumlah nama pemain muda seperti biasanya, hanya saja ia tetap perlu mewaspadainya adanya ancaman kejutan.

Dengan begitu keputusan terbaiknya adalah menurunkan skuad kombinasi, antara pemain berpengalaman dan sedikit pemain muda guna berjaga-jaga.

Naga-naganya Arsenal ingin menjadikan Capital One Cup sebagai salah satu trofi pemutus dahaga gelar yang sudah berjalan terlalu lama.

Abou Diaby, Laurent Koscielny, dan Theo Walcott masih akan absen karena cedera. Sementara Andre Santos berpeluang turun meski baru sebagai pemain cadangan.

Sangat mungkin Aaron Ramsey dan Tomas Rosicky akan bertandem dengan Mikel Arteta. Sementara Jack Wilshere dan Santi Cazorla akan diistirahatkan.

Jika tidak ada gangguan dan perubahan, rencananya laga Bradford City vs Arsenal ini akan ditayangkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta RCTI Rabu (12/12) pukul 02.45 WIB.

Prakiraan Formasi Kedua Tim:
Bradford City (4-4-2): Duke; Darby, McHugh, McArdle, Meredith; Thompson, Jones, Doyle, Atkinson; Hanson, Wells.
Arsenal (4-3-3): Szczesny; Jenkinson, Mertesacker, Squillaci, Gibbs; Ramsey, Arteta, Rosicky; Oxlade-Chamberlain, Giroud, Gervinho.

Sumber: Bola
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved