MotoGP 2019

Jelang Balap MotoGP 2019 di Argentina: Marc Marquez Sebut Repsol Honda Terobsesi Kecepatan Ducati

Jelang Balap MotoGP 2019 di Argentina: Marc Marquez Sebut Repsol Honda Terobsesi Kecepatan Ducati

Penulis: Slamet Teguh Rahayu |
Instagram @motogp
Marc Marquez saat beraksi dalam ajang balap motoGP 2019 seri pertama di Sirkuit Losail Qatar 

TRIBUNSUMSEL.COM - Jelang Balap MotoGP 2019 di Argentina: Marc Marquez Sebut Repsol Honda Terobsesi Kecepatan Ducati.

Ajang balap motoGP di Sirkuti Losail Qatar baru saja selesai. Selanjutnya, para pembalap ini akan bertanding di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina.

Pada ajang balap di Losail Qatar, Marc Marquez harus mengakui keunggulan dari pembalap Ducati, Andrea Davizioso.

Dan selanjutnya, pada ajang balap di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina ini bakal digelar pada hari Minggu (1/4) pukul 01.00 WIB. dipastikan Marc Marquez tak ingin kembali kalah.

Ajang balap ini dapat disaksikan secara langsung di Trans 7 dan dapat disaksikan secara video link live streaming Trans 7 yang ada diakhir berita.

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Thailand di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020

Hilton Moriera Urung Gabung Lagi di Sriwijaya FC, Terkendala Proses Naturalisasi

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Thailand di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 Jumat Sore, Live RCTI

Jadwal Laga Persahabatan Myanmar vs Timnas Indonesia: Simon McMenemy Siapkan Kejutan Baru

Jelang Balap MotoGP 2019 di Argentina : Ducati Siap Jadi Juara Lagi, Siaran Langsung Trans 7

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengungkapkan bahwa timnya sangat terobsesi untuk meningkatkan kecepatan motor RC213V.

Marc Marquez menuturkan bahwa tim Repsol Honda sangat ingin menjadi tim dengan motor paling cepat di kelas premier MotoGP.

Maka dari itu, Marquez mengakui bahwa timnya kini sedang berusaha maksimal untuk mengembangkan aspek kecepatan motor Honda.

"Musim dingin kali ini, para kru Honda terobsesi dengan kecepatan maksimal," kata Marc Marquez dikutip dari Motorsport.

"Saat mereka melihat motor lain menjadi lebih cepat daripada milik kami, mereka tidak akan memberikan toleransi," ujar dia menambahkan.

Pembalap berjulukan Baby Alien itu baru saja kalah dari pembalap tim Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso.

Pada seri MotoGP Qatar 2019, Marquez kalah duel satu lawan satu di lap terakhir melawan Dovizioso yang membuatnya harus puas menempati urutan kedua.

Para kru tim Repsol Honda pun saat ini sudah sigap melakukan pekerjaan demi melampaui kecepatan dari motor Ducatitersebut.

"Anda punya mesin yang kuat, ada ahli mesin dan peralatan yang bisa digunakan untuk menyelesaikan masalah apapun (demi mengungguli Ducati)," tutur Marquez.

Saat ini Marc Marquez menempati peringkat kedua klasemen sementara MotoGP 2019 dengan raihan 20 poin.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved